Jumat, 15 Februari 2013

Review Film : a Beautiful Mind



Russel Crowe (yang main gladiator) berperan sebagai John Nash, pria cerdas yang menderita scizophrenia. Kehidupannya terus terganggu karena adanya beberapa orang yang ternyata hanyalah imajinasinya. Dia menganggap dia adalah agen rahasia Rusia dan mempunyai teman sekamar bernama Charles yang selalu membawa keponakannya bernama Marcee, dan Parcher yang membawa dirinya kepada petualangan militer yang serba rahasia. Lambat laun dia menyadari bahwa mereka tidak nyata karena mereka tidak pernah bertambah tua. John Nash pun harus mengalami beberapa terapi untuk menyembuhkannya. Namun dia berhasil bertahan dari penyakitnya dan mendapatkan hadiah Nobel Ekonomi dengan game theorynya.
Foto John Nash tua yang diperankan Russel Crowe
John Nash yang Asli
Dari informasi yang saya tahu, ternyata sifat John F. Nash yang asli tidak sama dengan yang difilmkan.  John Nash diketahui pria emosional dan sangat apatis. Kemudian, ada beberapa kisah nyata yang tidak muncul difilm seperti John Nash yang sempat berselingkuh dengan perawatnya, perecerainnya dengan sang istri walaupun akhirnya rujuk. Yang belum pernah nonton, ada yang tertarik dengan film ini? tapi jujur aja lho, film  ini juga cukup membosankan menurut saya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar